Aplikasi DepositoBPR by Komunal menawarkan kemudahan bagi Anda untuk berinvestasi sekaligus menyediakan promo menarik di bulan suci.
adalah suatu platform aplikasi marketplace yang menghubungkan pihak BPR (Bank Perkreditan Rakyat) dengan para deposannya. Dengan aplikasi ini, Anda bisa membuka rekening deposito di BPR secara online.
Memasuki bulan suci Ramadhan, investasi ini menawarkan promo menarik bagi para calon deposan. Promo tersebut bernama promo Kejar THR, atau Tabungan Hari Raya, yang tentunya akan bisa memberi banyak manfaat bagi Anda.
Keistimewaan Aplikasi Investasi DepositoBPR by Komunal
Dalam memilih suatu platform aplikasi investasi, Anda tentunya perlu cermat dan berhati-hati. Hal itu sangatlah penting karena akan berpengaruh terhadap jaminan keamanan dana yang nantinya akan Anda investasikan.
Aplikasi Komunal DepositoBPR merupakan produk hasil inovasi dari PT Komunal Sejahtera Indonesia yang berdiri Agustus 2021 lalu. Beberapa keistimewaan dari platform aplikasi investasi ini, antara lain:
Mendapat jaminan dari LPS dan OJK
Berdasarkan catatan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada kuartal keempat 2021 lalu, jumlah BPR di Indonesia adalah sebanyak 1.632. Angka ini barangkali cukup membuat Anda bimbang dalam memilih BPR yang tepat untuk berinvestasi.
Perlu Anda ketahui bahwa semua mitra BPR yang terdaftar di platform Komunal DepositoBPR telah terdaftar oleh LPS (Lembaga Penjamin Simpanan). LPS pun akan menjamin jumlah simpanan Anda sampai dengan nominal Rp2Miliar.
Selain itu, aplikasi ini juga telah dicatat dan diawasi oleh OJK. Dengan demikian tentunya tingkat keamanan deposito Anda pun akan lebih terjamin kepastiannya.
Menawarkan tingkat suku bunga yang lebih tinggi
Sesuai ketentuan LPS yang berlaku saat ini, tingkat suku bunga deposito BPR adalah sebesar 6persen. Angka ini lebih tinggi jika dibandingkan tingkat suku bunga deposito bank pada umumnya, yakni sekitar 3,5persen.
Memfasilitasi aktivitas transaksi online
Tingkat mobilitas masyarakat yang dewasa ini semakin tinggi membuat segala bentuk aktivitas pun dituntut untuk bisa berlangsung lebih cepat. Hal ini juga berlaku untuk jenis kegiatan yang berkaitan dengan keuangan dan investasi.
Keberadaan aplikasi Komunal DepositoBPR yang dapat Anda unduh melalui ponsel pintar tentu sangat sesuai dengan tuntutan kebutuhan ini. Anda kini bisa melakukan transaksi investasi dengan lebih mudah, kapan saja dan dari mana saja.
Promo Kejar THR (Tabungan Hari Raya) DepositoBPR
Bagi Anda yang tertarik untuk membuka rekening deposito melalui aplikasi Komunal DepositoBPR sekaligus memperoleh promo THR ini, tidak perlu khawatir. Cara untuk mendapatkan promo tersebut cukup mudah, yaitu:
Unduh aplikasi dan lakukan registrasi
Langkah pertama yang perlu Anda lakukan tentunya adalah mengunduh aplikasi ini melalui perangkat ponsel pintar. Selanjutnya, isilah formulir pendaftaran deposito elektronik dengan data identitas diri Anda sesuai dengan permintaan sistem.
Tentukan nominal dan tenor deposito
Umumnya, Anda bebas untuk menentukan jumlah dana investasi berikut tenor atau jangka waktunya Namun, untuk mendapatkan promo Kejar THR ini, Anda minimal harus melakukan penempatan deposito sebesar Rp5,000,000 dengan tenor 3 bulan.
Masukkan kode promo
Kode untuk promo ini adalah “KejarTHR”. Reward yang akan Anda dapatkan ialah voucher belanja untuk sejumlah marketplace idola. Jumlah voucher ini bervariasi dari Rp100.000 sampai Rp6juta, tergantung besarnya nominal deposito Anda.
Promo Kejar THR di aplikasi DepositoBPR by Komunal ini hanya berlaku sampai 31 Mei 2022 dengan kuota 2000 pendaftar saja. Cermati pula syarat dan ketentuan lain yang mungkin berlaku jika Anda sudah mantap untuk mendaftar deposito ini.