Boy band asal Korea Selatan, Bangtan Boys (BTS) tak henti hentinya memecahkan rekor fantastis. Grup besutan HYBE ini mencetak rekor lewat konser offline yang diselenggarakan di SoFi Stadium, Los Angeles. "BTS menjual empat pertunjukan untuk pertama kalinya dalam sejarah Stadion SoFi," kata Christy selaku Wakil Presiden Senior Pemrograman SoFi Stadium, dikutip dari HELLOKPOP, Kamis (2/11/2021).
"Konser ini mencapai penjualan tiket tertinggi di antara konser yang diadakan oleh satu band atau artis di SoFi Stadium," lanjutnya. Konser tersebut merupakan konser pertama BTS sejak pandemi Covid 19 melanda. Dalam konser ini, BTS mencetak sejarah sebagai artis pertama yang menjual habis tiket konser selama empat hari di SoFi Stadium.
Konser bertajuk BTS Permission To Dance On Stage LA ini diadakan pada 27 dan 28 November 2021. Sementara, konser yang sedang berlangsung pada 1 dan 2 Desember 2021. Selain itu, konser yang berlokasi di Inglewood, California, Stadion SoFi kembali dibuka pada 2020. Sebelumnya, untuk konser atau acara disitu kapasitasnya maksimal hanya 100.000 kursi. Namun untuk konser BTS, kursi hanya dibatasi hingga maksimal sekitar 50.000 karena ada layar besar ditempatkan di belakang panggung dikarenakan pandemi Covid 19.
Konser ini juga disiarkan secara langsung di YouTube Theatre dengan kapasitas 6.400 kursi. “Ini juga pertama kalinya konser langsung dan streaming langsung YouTube Theater berlangsung secara bersamaan," ujar Christy. Sebagai tambahan, BTS Permission To Dance On Stage LA menjadi konser offline pertama BTS dalam dua tahun terakhir.
Terakhir, BTS menggelar secara offline pada 2019 lalu, bertahuk BTS Worls Tour Love Yourself: Speak Yourself The Final di Seoul, Korea Selatan. Untuk diketahui, Permission To Dance adalah lagu terbaru BTS yang hits pada 2021 ini, lagu tersebut adalah single ketiga BTS yang menggunakan lirik berbahasa Inggris setelah lagu Dynamite dan Butter. Lagu Permission to Dance juga melibatkan penyanyi sekaligus produser musik ternama dunia, Ed Sheeran yang dudapuk sebagai penulis lagu.
Artikel ini merupakan bagian dari KG Media. Ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.